Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Siap Melakukan Perjanjian Kerjasama Dengan FEB

Setelah menjajaki kerjasama bersama mitra antara lain Bursa Efek Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, Dirjen Pajak, dan Bank Kalbar Syariah, pada Hari Jum’at, Tanggal 30 April 2021, Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (UM) Pontianak kembali melakukan penjajakan kerjasama kepada mitra, kali ini dilakukan di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Kubu Raya untuk program magang sebagai bagian dari Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka.
 
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Kubu Raya, Bapak Jakariansyah, menyambut baik hal ini dan menyatakan siap mendukung dan menerima mahasiswa Program Studi Manajemen FEB UM Pontianak untuk magang dan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) di desa yang ada di Kabupaten Kubu Raya. Beliau mengatakan selain di kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabubapaten Kubu Raya, mahasiswa dapat dilibatkan dalam kegiatan yang ada di kantor desa di seluruh Kabupaten Kubu Raya. Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa mahasiswa dapat menjadi agen perubahan untuk membangun desa.
 
Dalam waktu singkat antara FEB dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa akan melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama karena payungnya sudah ada yaitu Memorandum Of Understanding antara Rektor UM Pontianak dengan Bupati Kabupaten Kubu Raya yang dilaksanakan pada Bulan Desember Tahun 2020.
 
Oleh: Andri Restandi.