DPRD Kabupaten Sambas Gelar Bimbingan Teknis Bersama Akademisi FEB UMP

DPRD Kabupaten Sambas mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk Pimpinan dan Anggota DPRD di Hotel Mercure, Pontianak pada 7-10 Februari 2022. Bimtek diselenggarakan dengan kerjasama antara DPRD, Lembaga Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhamamdiyah (UM) Pontianak, dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Barat. Tema Bimtek Kali ini adalah “Peningkatan Pembangunan Daerah Melalui Kebijakan Transfer Ke Daerah Tahun 2022 & Optimaliasasi Pendapatan Daerah”.

Akademisi dari Fakultas Ekonomi Dan Bisnis (FEB) UM Pontianak, Dedi Hariyanto, SE, MM mengisi kegiatan tersebut pada hari kedua dengan materi Optimalisasi Pendapatan Daerah. Dosen sekaligus Dekan FEB tersebut sangat tepat mengisi tema ini karena yang bersangkutan adalah dosen pada konsentrasi keuangan di Program Studi Manajemen FEB UM Pontianak. Dalam materinya disampaikan cara memahami konsep efesiensi, efektivitas, dan optimalisasi karena Kabupaten Sambas memiliki potensi strategis dalam mengembangkan kegiatan perdagangan internasional dan berpotensi menjadi pusat pertumbuhan ekonomi wilayah khususnya bidang pengembangan perdagangan, pariwisata, dan industri.

Menjadi narasumber dalam Bimbingan Teknis adalah sebagai wujud dari pelaksanaan caturdharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) untuk daerah Kalimantan Barat dan bangsa Indonesia.

Oleh: Andri Restandi.