Lokakarya Visi, Misi, Tujuan, dan Strategi Program Studi Manajemen

Visi, Misi, Tujuan, dan Strategi (VMTS) diperlukan untuk memastikan bahwa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (UM) Pontianak tetap relevan, berkualitas dan sesuai dengan tuntutan zaman, karena itulah dilakukan Lokakarya VTMS pada hari Rabu, 31 Januari 2024 yang bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Rektorat UM Pontianak. Lokakarya VMTS bertema “Penguatan Ekonomi dan Pemberdayaan Umat melalui Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Digital yang Berakar pada Etika Islam dan Semangat Muhammadiyah untuk Masyarakat Berkemajuan”.

Kegiatan dihadiri oleh dosen, tenaga kependidikan dan stakeholder dari Program Studi Manajemen FEB UM Pontianak. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan penyesuaian dan mendapatkan masukan dari para stakeholder untuk kemudian dilakukan pengesahan dari VMTS tersebut. Kaprodi dan Sekretaris prodi masing-masing memberi paparan tentang Analisis SWOT Kurikulum VMTS Prodi Manajemen FEB UM Pontianak, dan tentunya VMTS  Prodi Manajemen FEB UM Pontianak itu sendiri.

Oleh: Andri Restandi.